Kurang Gizi
- Perubahan fisik erat kaitannya dengan faktor dari kekurangan gizi. Mengapa ? karena gizi adalah penompang dalam pertumbuhan, jika pertumbuhan tersebut tidak dapat berjalan dengan optimal maka ada kesalahan dalam asupan gizi. Maka dari itu lewat blog yang saya cintai ini, saya akan mencoba menguraikan perubahan fisik akibat dari kekurangan gizi, dan akan saya kelompokkan menjadi 3 kelompok. Adapun yang pertama adalah :
- Tanda yang memang berhubungan dengan kurang gizi.
- Tanda yang membutuhkan investigasi lebih lanjut, mungkin karena gizi yang salah atau ada gejala dari faktor lain strata sosialnya dan lain-lain.
- Tanda yang tidak berkaitan dengan gizi salah walaupun hampir mirip. Dan untuk membedakannya memerlukan keahlian khusus.
- Rambut, Kurang bercahaya, kusam dan kering, rambut tipis dan jarang, rambut kurang kuat dan mudah putus.
- Wajah, Karena anemia, wajah menonjol keluar, selaput mata yang kering, gumpalan kecil pada permukaan mata, pengeringan kornea mata.
- Mata, Selaput mata pucat.
- Bibir, Terdapat celah pada sudut-sudut mulut, pembengkakkan.
- Lidah, Gejala pada mulut yang mempengaruhi lidah atau gusi harus dipertimbangkan dalam hubungannya dengan trauma lokal, seperti dari makanan pedas, gigi palsu serta kekurangan gizi. Adapun contohnya adalah sebagai berikut; Edema dari lidah, ini dapat dideteksi dengan cara menekan gigi sepanjang tepi lidah. Lidah mentah atau scarlet adalah lidah berwarna merah cerah, biasanya berukuran normal atau perlahan-lahan mengalami pengulitan dan sangat nyeri. Kemudian lidah magenta atau lidah berwarna merah keunguan, mungkin bisa diikuti dengan perubahan morfologi.
Sekian dulu untuk kelompok pertama dari perubahan fisik dikarenakan kekurangan gizi.
No comments:
Post a Comment